5 Tips perjalanan dengan mobil

Liburan sudah hampir tiba, walau anak-anak yang masih melakukan ujian kenaikan kelas masih ada 2 hari lagi, hari ini dan esok hari, tapi eprsiapan untuk liburan sudah harus dimulai dong, karena setelah selesai ujian bisa tinggal lanjut pergi. Tapi harap diingat untuk merencanakan perjalanan dengan mobil anda sebelumnya.
Travel tips for family


  1. Periksa kondisi mobil anda, sebaiknya jauh hari sudah melakukan pemeriksaan rutin dan perawatan rutin, seperti ganti oli, cek aki, cek power steering dan tentunya bagian kaki-kaki mobil. Jika kondisi ban kurang angin, segera tambah angin.
  2. Jangan lupa periksa kondisi ban serep dan alat-alat standar untuk mobil anda, Dongkrak dan kunci roda adalah salah satu yang wajib dimiliki.
  3. Segera istirahat jika sudah menempuh perjalanan selama 3 jam, selain untuk meluruskan punggung yang sudah pegal, juga agar membuat keluarga terutama anak-anak tidak bosan dan bisa berdiri keluar untuk bermain. Tempat istirahat seperti restoran atau pom bensin bisa menjadi alternatif untuk istirahat
  4. Selama perjalanan sediakan mainan atau bacaan untuk anak-anak anda agar mereka tidak bosan dan bias menyibukkan sendiri
  5. Untuk anda dan pasangan anda, taruh gadget anda dan nikmatin perjalanan bersama, saling komunikasi antara anda dengan pasangan akan membuat perjalanan semakin menyenangkan dibandingkan melakukan browsing atau chatting dengan teman-teman didunia maya anda.
Selamat melakukan perjalanan


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Tips perjalanan dengan mobil"

Post a Comment

Terima Kasih atas komentar anda